DEMODEKOSIS
Beberapa pemilik hewan pernah melihat hewannya kudisan hingga botak dan kulit jadi berkerut, tercium bau kurang enak. Kudis seperti itu disebut demodekosis.
Pada anjing umumnya menginfestasi anjing umur 3-9 bulan, gejala klinis berupa kelainan kulit dibedakan menjadi 2 bentuk yaitu :
1). Bentuk squamosa, kulit sedikit kemerahan, kasar dan kering, kebotakan atau rambut jarang secara menyeluruh, terjadi pengelupasan kulit dan disertai penebalan kulit dan berkerut, akibat infeksi sekunder menyebabkan terbentuk nya pustula, pada beberapa kasus tercium bau tidak enak.
2). Bentuk pustula, ditemukan beberapa bentuk pustula sebesar biji kacang polong, atau abses dengan peradangan yang terlokalisir.
Kematian pada kasus Demodekosis pada anjing disebabkan karena toksimea dan atau kekurusan.
Kasus demodekosis juga terdapat pada kucing, sapi, domba, kambing dan babi.
Pengobatan pada kasus penyakit demodekosis tidak gampang karena predileksi tungau di dalam folikel rambut dan kelenjar sebacea.
#penyakitkulitanjing
#penyakitkulitternak
#hewansakit
#dokterhewan
Comments
Post a Comment